Wednesday, 3 April 2013

Cara Mudah Mengenal Beberapa Penyakit Mata

penyakit mata,penyakit mata,penyakit mata ikan,penyakit mata glukoma,penyakit mata pada kucing,penyakit mata ikan di kaki,penyakit mata merah,penyakit mata silinder,penyakit mata katarak,penyakit mata kuning,penyakit mata ikan pada kaki
Mata adalah salah satu panca indera yang sangat penting bagi diri kita, bayangkan saja kalau ada masalah pada mata pasti terasa tidak nyaman, apalagi jika kita sampai mengalami kebutaan akan sangat fatal akibatnya, kali ini Ceardo akan membahas tentang penyakit mata.  Mengenal Macam-macam Penyakit Mata Penyakit mata memiliki berbagai jenis dan ada yang merupakan penyakit menular dan yang lainnya adalah penyakit yang tidak menular.
Biasanya penyakit mata yang menular diakibatkan oleh virus ataupun bakteri, namun penyakit mata yang menular biasanya disebabkan oleh alergi. Untuk mengobati penyakit mata karena alergi bisa dilakukan dengan cara pengobatan rutin dan menjaga mata agar tetap bebas dari pemicu sakit mata seperti bulu, debu, asap dan yang lainnya.

Berikut ini macam-macam penyakit mata yang perlu kita ketahui dan cara pengobatan serta penanganannya:

1. Konjungtivitis (Penyakit mata yang menular)
Penyakit mata yang disebabkan oleh peradangan karena infeksi yang terjadi pada selaput pelapis mata. Gejala penyakit mata ini ditandai dengan mata memerah, nyeri, gatal, berair dan belekan atau keluar kotoran serta penghilatan kabur. Biasanya penyakit mata ini disebabkan oleh virus dan bakteri, alergi dan kontak lensa yang kurang bersih.
Obat penyakit mata konjungtivitis adalah:
  • Dengan mengompres mata dengan air hangat.
  • Menggunakan salep atau obat tetes mata yang disarankan oleh dokter.
  • Sebelum mengoleskan salep pastikan tangan harus bersih sehingga tidak terjadi iritasi yang lebih parah.
2. Keratokonjungtivitas Vernalis
Penyakit mata ini disebabkan oleh iritasi pada daerah kornea mata akibat alergi sehingga bisa menimbulkan rasa sakit pada mata. Gejala penyakit mata ini ditandai dengan mata merah, mata berair, mata gatal, bengkaknya kelopak mata dan belekan atau keluarnya kotoran mata.
Penanganannya bisa dilakukan dengan cara:
  • Tidak menyentuh atau menggosok bagian mata sehingga mengurangi risiko iritasi.
  • Mengompres mata dengan air hangat.
  • Akan diberikan obat tetes mata oleh dokter.
3. Endoftalmitis
Penyakit mata ini disebabkan oleh infeksi pada lapisan mata sehingga bola mata mengeluarkan nanah. Gejalanya ditandai dengan mata merah, nyeri, sampai dengan penghilatan yang mengalami gangguan. Hal ini karena terjadinya kecelakaan seperti mata tertusuk benda tajam.
Penangannya bisa dilakukan dengan cara:
  • Diberikan obat antibiotik oleh dokter.
  • Jika sudah mengeluarkan nanah maka harus menjalani pembedahan.
4. Selulitis Orbitalis
Peradangan yang terjadi di daerah sekitar jaringan bola mata. Gejala penyakit ini ditandai dengan mata memerah, kelopak mata bengkak, bola mata menonjol, nyeri, dan disertai dengan demam. Pada anak-anak, ini bisa terjadi karena cidera mata.
Penangannya bisa dilakukan dengan cara:
  • Untuk kasus ringan bisa dilakukan dengan pemberian antibiotika secara oral.
  • Untuk kasus berat maka bisa dilakuakn dengan cara pemberian antibiotika lewat pembuluh darah atau pembedahan.
5. Trakoma (Menular)
Infeksi mata ini disebabkan oleh bakteri yang bernama Chlamydia trachomatis. Bakteri ini berkembang biak di daerah yang kotor dan sanitasinya buruk. Gejalanya ditandai dengan mata merah, belekan, kelopak mata membengkak dan kelenjar getah bening dan kornea mata kelihatan penuh.
6. Blefaritis
Penyakit mata ini disebabkan oleh peradangan / iritasi pada kelopak mata karena produksi minyak yang sangat berlebihan dari kelenjar minyak tersebut. Gejala penyakit mata ini ditandai dengan mata merah, panas, gatal, nyeri dan luka pada kelopak mata serta terjadi pembengkakan.
7. Dakriosistitis
Penyakit mata ini disebabkan oleh penyumbatan pada duktus nasolakrimalis yakni saluran air mata mengalir ke hidung. Penyakit ini disebabkan oleh alergi. Gejalanya ditandai dengan kantung air mata mengalami nyeri, merah dan bengkak serta mengeluarkan nanah dan bisa demam.
8. Ulkus Kornea
Penyakit mata ini disebabkan oleh infeksi pada bagian luar kornea. Penyakit ini bisa terjadi karena jamur, protozoa, bakteri dan virus. Gejalanya ditandai dengan mata merah, mata terasa nyeri, gatal, berair, belekan, peka terhadap cahaya dan tampak bintik nanah pada kornea dan gangguan penglihatan.

No comments:

Post a Comment